Nonton film Argantara, Film Adaptasi dari Wattpad terbaru di Dutamovie21

Argantara, Film Adaptasi dari Wattpad

Posted on Views Today: 0

Argantara Diperankan Oleh Aliando Syarief dengan Natasha Wilona

Kabar gembira bagi pembaca setia ceria fantasi Wattpad, terutama penggemar Argantara. Salah satu cerita Wattpad karya Felistiyana yang populer ini akan diangkat menjadi film dengan judul yang sama.

Film garapan sutradara Guntur Soeharjanto akan menampilkan Aliando Syaried beradu akting dengan Natasha Wilona. Rocky Soraya selaku produser mengungkapkan bahwa ia mempersiapkan film ini dengan sepenuh hati, mulai dari pembuatan script, pemilihan pemain, dan fokus mengedepankan kualitas gambar agar mendapatkan hasil maksimal untuk dinikmati pecinta film tanah air, terkhusus penikmat novel Argantara.

Jalan Cerita

Berdasarkan karakter yang telah dirilis, film ini menceritkan kisah antara Arga yang diperankan oleh Aliando Syarief dan Syera, diperankan Natasha Wilona. Orang tua mereka menjodohkan mereka berdua meski masih duduk di bangku SMA.

Sepertinya nikah muda dan punya anak di usia 16 tahun tak pernah terlintas di pikiran Argantara dan Syera. Dengan keterpaksaan, mereka berdua memutuskan buat mengikuti wasiat sang ayah untuk menikah. Seiring berjalannya waktu, mereka berdua mulai saling mencintai meskipun Arga menganggap kisah cinta keduanya tak akan bertahan lama.

Setelah menikah, Arga dan Syera hanya tinggal serumah berdua. Ternyata sifat keduanya sangat bertolak belakang diiringi ego masing-masing membuat pertengkaran di dalam rumah tangga mereka.

Akan tetapi, teman-teman sekolah Arga tidak mengetahui Arga telah menikah. Lantas, kedekatan Arga dan Syera di sekolah membuat teman-teman mereka curiga. Oleh karenanya mereka harus berhati-hati karena pernikahan itu dirahasiakan sebab bisa dikeluarkan dari sekolah. Namun, hal tak terduga pun terjadi, Syera malah hamil.

Di sisi lain, Arga dan geng motornya ingin balas dendam atas kematian teman mereka. Geng bernama Agrebos ini beranggotakan empat orang, yakni Ohan, Ziko, Andre, dan Elang.

argantara-scene

Selain Aliando Syaried dan Natasha Wilona, film ini juga dibintangi sederet artis lainnya di antaranya Samudra Taylor, Fatta Syach, dan Teuku Rasya, berikut ulasan lengkapnya:

  • Argantara Reynan (diperankan oleh Aliando Syarief)

Arga adalah ketua geng motor, selain itu ia juga seorang trouble maker.

  • Syera Jehani (diperankan Nathasha Wilona)

Syera merupakan gadis remaja rajin, pintar, dan berprestasi. Akan tetapi ia harus menikah dengan Arga di usianya yang masih 16 tahun.

  • Aldi (diperankan Teuku Rassya)

Aldi juga seorang remaja pintar dan ramah. Selain itu ia adalah seorang kapten basket di sekolah yang pastinya menjadi idaman para cewek-cewek. Tetapi, ia hanya menaruh hati ke Syera.

  • Andre (diperankan Samudra Taylor)

Bernama lengkap Andre Galaska, ia salah satu anggota geng motor Agberos.

  • Ziko (Ahmad Pule)

Ia juga anggota geng Agberos yang punya sifat lucu dan pecinta hewan. Ziko memiliki meonyet kesayangan bernama Minul.

  • Johan (Fattah Syach)

Johan adalah tangan kanannya Argantara di geng motor mereka. Ia dikenal sebagai seorang playboy yang tenggil.

  • Elang (Ryuken Lie)

Elang adalah anggota termuda di geng Agberos. Ia punya wajah manis dan terlihat lugu.

  • Aska (Jefan Nathanio)

Aska merupakan mantan ketua geng Agberos yang sudah dianggap kakak oleh Agra.

  • Ghea (Annette Edoarda)

Ghea adalah sahabat Syera yang dikenal tomboy dan galak dengan ceplas-ceplosnya. Namun, ia sangat perhatian kepada Syera.

Akankah pernikahan dini Arga dan Syera berjalan lancar? Kisah selengkapnya hadir di bioskop pada bulan Desember mendatang.

idks-situs-slot